Kabar Terbaru Risty Tagor: Tiga Kali Menjanda, Kini Mulai Membiasakan Diri
Risty Tagor (Foto: Savic Rabos, DI: Raga/VOI)

Bagikan:

SURABAYA - Kabar terbaru Risty Tagor mendapat perhatian dari penggemarnya. Pasalnya, seleb tersebut kini berstatus sebagai janda untuk yang ketiga kalinya. 

Kabar Terbaru Risty Tagor

Pernikahan ketiga Risty sayangnya tak diungkap ke publik. Pernikahannya baru diumumkan setelah ia mengumumkan anak ketiganya. Tak lama setelah itu ia justru kembali mengumumkan bahwa dirinya telah menjalani perceraian dan kembali menjanda.

Wanita bernama lengkap Ariestia Ramadhany Tagor Harahap mengaku hidupnya saat ini berjalan baik dan normal seperti biasanya. Risty Tagor sama sekali tak masalah jika jadi orangtua tunggal selamanya.

"Karena banyak kok orang yang sampai tua juga tetap jadi single mom, ditinggal meninggal suaminya atau berpisah tetap hidup-hidup aja," ujar Risty Tagor dikutip dari kanal YouTube, Selasa, 9 Agustus.

Anak Sudah Terbiasa

Anak-anaknya pun sudah terbiasa hidup tanpa kehadiran seorang ayah di dalam hidupnya. Meskipun bercerai, dia tak menutup akses dari ayah anak-anak untuk bertemu.

"Anak-anak juga sudah terbiasa. Maksudnya semua baik-baik aja, anak-anak pasti mengerti karena hubungan aku juga sama semua keluarga baik-baik. Memang semua jadi saudara sih," tutur Risty.

Awalnya Berat

Diakui Risty, awal menjanda menjadi proses penyesuaian yang sulit. Dia harus membiasakan diri hidup tanpa suami.

"Mungkin awalnya berat tapi pada akhirnya lihat mereka (anak-anak) menerima segala kekuranganku dan aku pun tidak menuntut kesempurnaan dari mereka jadi kekuatannya dari mereka sih," tukasnya.

Trauma Risty

Akan tetapi Risty Tagor tak menampik ada rasa trauma setelah tiga kali gagal dalam membangun bahtera rumah tangga.

"Kalau misalnya trauma akan sesuatu iya. Yang bikin trauma adalah semua orang yang kita kenal itu kan ada masanya mereka mengerti kita tapi pada saat udah kenal masing-masing belum tentu kayak gitu," papar Risty Tagor.

"Sekarang aku terserah sama Allah aja, fokus sama anak-anak," tambahnya.