Moeldoko: KSP Siap Kawal Kelancaran Proyek Gas Jambaran Tiung Biru Pertamina EP Cepu
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Jembaran Tiung Biru PEPC, di Bojonegoro (Istimewa)

Bagikan:

BOJONEGORO - Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, memastikan Kantor Staf Presiden akan terus mendukung dan mengawal kelancaran proyek pengembangan Lapangan Gas Jambaran Tiung Biru (JTB) Pertamina EP Cepu (PEPC).

Sebab proyek lapangan gas terbesar di Jawa Timur ini dapat memenuhi kebutuhan gas, baik untuk lingkungan industri maupun masyarakat umum.

“Pemenuhan kebutuhan gas secara signifikan berkontribusi mendukung stabilitas nasional. Karya besar ini sungguh berarti bagi masyarakat Indonesia, apalagi saat ini dunia menghadapi krisis energi,” kata Moeldoko dalam kunjungan kerja ke proyek Jambaran Tiung Biru PEPC, di Bojonegoro, Jumat 4 Agustus.

Moeldoko mengapresiasi upaya PEPC dalam mengelola proyek pengembangan Lapangan Gas JTB. Sebab tidak hanya berfokus pada utilisasi sumber daya alam, namun juga turut mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar melalui pemberian bantuan dan pendampingan kewirausahaan.

Dari sisi ketenagakerjaan, sambung dia, proyek pengembangan Lapangan Gas JTB PEPC ini juga memberikan kesempatan besar bagi masyarakat setempat.

“Ada seratus lebih anak muda lokal (Bojonegoro) yang dididik, dilatih, dan direkurt menjadi pekerja di sini (JTB PEPC). Ini sangat luar biasa,” ujarnya.

Panglima TNI 2013-2015 ini juga menyampaikan terima kasih pada PEPC selaku pengelola proyek pengembangan Lapangan Gas JTB PEPC yang telah bekerja maksimal untuk memenuhi kebutuhan gas masyarakat.

“Anda bekerja di tempat sunyi gini tapi dampaknya luar biasa. Gas terlambat dikit semua menderita, gas bisa tersalurkan di luar sana banyak senyum, tapi anda tidak bisa lihat. Pekerjaan yang mulia ini lanjutkan,” seru Moeldoko.

Sementara itu, Direktur Utama PEPC, Endro Hartanto, mengapresiasi dukungan KSP dalam memastikan kelancaran proyek pengembangan Lapangan Gas JTB.

“Bersama sama dengan pemerintah daerah dan stakeholder disini diharapkan kehadiran proyek JTB ini dapat berkontribusi untuk masyarakat sekitar,” katanya.

Proyek pengembangan Lapangan Gas Jambaran Tiung Biru (JTB) Pertamina EP Cepu (PEPC) merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN). JTB PEPC merupakan salah satu penghasil gas terbesar di Indonesia dengan produksi sales gas mencapai 192 juta standar kaki kubik gas (MMSCFD).

Kemampuan produksi tersebut mampu memberikan ketersediaan gas untuk kebutuhan industri dan kebutuhan rumah tangga melalui program jaringan gas (jargas). Pemanfaatan gas JTB sebagai energi bersih sejalan dengan kebijakan kemandirian energi tiap wilayah yang akan berkontribusi positif pada kemandirian energi nasional.

Pada kunjungan kerjanya, Kepala Staf Kepresidenan, Dr. Moeldoko juga meninjau langsung utilitas Proyek Lapangan Gas JTB Pertamina EP Cepu. Moeldoko didampingi Deputi IV KSP, Juri Ardiantoro, dan Tenaga Ahli Utama KSP, Hageng Nugroho.