Berita Duka: Kakak Dik Doank, Beben Jazz Meninggal Dunia
Beben Jazz (Foto: IG @beben_jazz)

Bagikan:

SURABAYA – Korban COVID-19 yang meninggal dunia terus bertambah. Dari kalangan selebriti, setelah Jane Shalimar, kini berita duka membawa nama Beben Jazz juga yang juga berpulang setelah berjuang melawan COVID-19

Beben Jazz adalah pelaku industri dunia musik sekaligus suami dari penyanyi Inna Kamarie sekaligus kakak dari Dik Doank.  Sebelumnya, Inna Kamarie sempat mengungkapkan kondisi Beben yang harus menjalankan perawatan intensif di Rumah Sakit Bhakti Kartini Bekasi. 

BACA JUGA:


"Semalam saat saturasi om beben di angka 30. Dokter @sena_arifin dan para suster yang atas izin ALLAH menyelamatkannya dgn selalu berada disamping om beben dgn seragam APD lengkap, dan terus mendampingi selama masa krisis semalam," tulis Inna di akun Instagram @idola_innakamarie, Minggu, 4 Juli.

Berita Duka Meninggalkany Beben Dikabarkan sang Istri

Inna juga mengungkapkan, ia tak henti-hentinya menyemangati sang suami melalui speaker yang terhubung ke ruang ICU. Sayang takdir berkata lain. 

Senin, Inna mengabarkan suaminya berpulang. "Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji'uun. (Sesungguhnya kami adalah kepunyaan Allah dan kepada Allah jugalah kami kembali). Selamat Jalan Kekasihku, Cintaku, Suamiku, Guruku Om @beben_jazz Insyaallah Kita bertemu di kehidupan selajutnyah, Kau selalu hidup dalam Hatiku selamanya selamanya selamanya," tulis Inna sambil mengunggah foto suami dan anaknya.

Rasa duka terasa mendalam ketika Inna menyinggung anaknya yang menjadi yatim sepeninggalan Beben Jazz karena terpapar COVID-19. "Di hari ini jam 06.10 anakku Ben Sebastian menjadi Anak Yatim di usia 12 tahun..... Bennnn anakku insyaallah kau bisa jadi anak yang soleh, soleh, soleh, kuat, tegar, dan terus belajar ilmu ALLAH, lanjutkan amalan dan kebaikan AYAHMU kepada Umat, BISMILAH BISMILAH BISMILAH," papar Inna Kamarie.

Artikel ini telah tayang dengan judul Selebriti Korban COVID-19 Bertambah, Beben Jazz Meninggal Dunia.

Selain terkait berita duka, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.

Terkait