SURABAYA - Gaya hidup salah ternyata berpengaruh pada kondisi tubuh. Sayangnya, tak banyak orang tahu tanda gaya hidup salah yang seharusnya segera diubah. Hal itu dilakukan agar jiwa dan raga tak mudah lelah. Selain itu juga berguna untuk menjaga kesehatan mental.
Sean Grover, LSCW., penulis dan psikoterapis menilai, dilansir Psychology Today, perubahan gaya hidup secara eksternal atau pendorong dari luar diri, terjadi karena 3 faktor.
BACA JUGA:
-
| LIFESTYLE
Istri Harus Peka, Ini Maksud Tersembunyi Saat Suami Minta Cium di Leher
16 September 2021, 22:29
Pertama, karena mengalami kehilangan, misalnya kematian orang yang dicintai atau hubungan berakhir tragis. Kedua, karena kesulitan hidup, misalnya seperti di-PHK atau terlilit hutang. Sedangkan ketiga adalah peristiwa yang mengirimkan gelombang kejut dalam hidup hingga membuat Anda mempertanyakan pilihan dan mempertimbangkan pilihan baru.
Lanjut Grover lagi, perubahan gaya hidup perlu dilakukan yang ditandai dengan peristiwa berikut ini.
1. Stres kronis
Stres kronis, tidak melulu dipicu pekerjaan menumpuk. Bahkan pekerjaan sederhana pun juga bisa menjadi beban. Misalnya ketika Anda merasa waktu berjalan lambat dan tidak ada sedikitpun semangat untuk mengakhiri hari dengan hal ceria.
2. Hidup terasa monoton
Meski tanpa perancanaan, tetapi hidup tak ada sukacita atau keajaiban membuat seseorang terjebak dalam pola yang sama dan membosankan. Hari-hari dapat diprediksi dan terasa monoton, setiap momen sama sehingga Anda merasa tak ada yang dinanti-nantikan.
3. Kekecewaan
Apakah Anda merasa bahwa setiap orang membuat Anda kecewa? Bahkan ketika sudah melakukan sikap yang baik, terbuka, pun optimis, kekecewaan bisa dirasakan.
Grover tetap menyarankan bahwa setiap pilihan perubahan membutuhkan perencaan. Rencana yang dibuat secara sadar bisa membuat Anda merasa lebih baik. Atau setidaknya tidak merasa kecewa dibelakang hari.
Grover juga menyarankan untuk berbicara pada orang terdekat atau mulailah membuat jurnal tentang pilihan Anda. Semakin Anda sadar dalam memilih perubahan atau menetapkan tujuan pribadi, maka semakin jelas jalan ke depan. Meskipun tidak selalu hasilnya kebahagiaan, tetapi mengubah gaya hidup bisa mengubah perspektif pada masalah yang dialami.
Artikel ini telah tayang dengan judul 3 Tanda Gaya Hidup Perlu Diubah, Biar Enggak Sering Merasa Lelah.
Selain terkait gaya hidup salah, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.