7 Trik yang Membantu Menurunkan Berat Badan, Bisa Dicoba Sendiri di Rumah
Ilustrasi menurunkan berat badan tanpa diet dan olahraga (Unsplash/Tangrine Newt)

Bagikan:

SURABAYA - Saat menjalankan program diet, menghitung porsi makanan yang dikonsumsi jadi hal yang cukup penting. Penghitungan dilakukan agar proses kontrol lebih mudah. Namun, ada beberapa trik yang bisa membantu menurunkan berat badan. 

Beberapa trik berikut ini mungkin terlihat tak biasa, namun Anda bisa membuktikannya di rumah dan meraih keberhasilan diet sekaligus membantu menjaga kesehatan. Cara yang dilakukan juga tak begitu sulit, sehingga bisa dilakukan tanpa memakan waktu yang lama.

1. Tidur di kamar yang lebih hangat

Mematikan pendingin ruangan saat tertidur di malam hari dapat meningkatkan upaya penurunan berat badan. Sebuah penelitian membuktikan bahwa tidur pada musim panas tanpa pendingin ruangan dapat membakar lebih dari 7 persen kalori saat tidur.

2. Membayar makan dengan uang tunai

Cara ini memang sekilas tak terlihat relevansinya, namun penelitian melaporkan bahwa membayar tagihan makan dengan uang tunai membantu Anda memilih makanan lebih sehat. Alih-alih membayar makan siang dengan kartu kredit, lebih baik menikmati makanan secara mindfull dan dipilih menu mana yang paling sehat.

3. Mencium aroma peppermint

Sebuah studi yang dilakukan peneliti di Wheeling Jesuit University, membuktikan bahwa secara teratur mencium aroma peppermint bisa membantu menurunkan tingkat kelaparan dan asupan kalori. Pada akhir penelitian ini, partisipan melaporkan merasakan tingkat kelaparan jauh lebih rendah dan mereka mengonsumsi 3.485 kalor lebih sedikit selama seminggu dari biasanya.

4. Mengunyah cokelat

Bukankah cokelat manis mengandung banyak gula dan kalori? Namun penelitian membuktikan bahwa mengunyah cokelat manis berkaitan dengan penurunan tingkat lemak perut. Studi diterbitkan dalam jurnal Nutrition yang melibatkan 1.458 remaja usia 17 tahun. Hasilnya, konsumsi cokelat berkaitan dengan tingkat tonjolan perut yang lebih rendah.

5. Makan di meja yang rapi

Alih-alih makan di meja kerja yang penuh dengan tumpukan dokumen, lebih baik rapikan dahulu karena akan memengaruhi suasana dan kecenderungan makan. Makan di meja yang rapi, cenderung membuat Anda memilih camilan sehat.

6. Makan memakai piring merah

Mengutip Women’s Health, Kamis, 27 Januari, makan dengan piring warna merah bisa membantu Anda makan lebih sedikit. Studi dipublikasikan dalam jurnal Appetite yang melibatkan 240 partisipan. Namun peneliti tidak memberi tahu peserta apa niat mereka, artinya efek piring warna merah adalah efek bawah sadar.

7. Menempelkan foto makanan rendah kalori

Di pintu lemari es, ternyata jika ditempelkan foto makanan rendah kalori memengaruhi pertimbangan Anda ketika ingin nyemil. Indera visual ketika menangkap foto makanan rendah kalori, menurut sebuah penelitian, dapat membantu Anda makan lebih sedikit dan otomatis mengontrol hasrat nyemil karbo.

Artikel ini telah tayang dengan judul Tanpa Diet dan Olahraga, 7 Cara Ini Bantu Menurunkan Berat Badan.