Berurai Air Mata Mawar AFI Ingin Perjuangkan Hak Asuh 3 Anaknya, Warganet: Sedih Banget
Mawar AFI (tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Pernyataan Mawar AFI tentang pernikahan mantan suaminya menjadi viral. Kepada Ruben Onsu, Mawar mengaku tak masalah dengan pernikahan mantan suaminya dengan baby sitter-nya dulu. Mawar AFI hanya ingin memperjuangkan hak asuh tiga anaknya setelah bercerai dari Steno Ricardo.

Sampai saat ini Mawar masih tinggal bersama anak-anaknya namun belum ada putusan resmi mengenai status hak asuhnya. “Saya akan terus memperjuangkan penuh hak asuh anak, tanpa merendahkan status sosial dan pekerjaan dia,” kata Mawar AFI kepada Ruben Onsu dalam kanal The Onsu pada Selasa, 1 Maret.

Diketahui Steno, mantan suaminya kini sudah menikah dengan mantan baby sitter Steno dan Mawar yaitu Susi. Mereka menikah satu bulan setelah resmi bercerai dari Mawar AFI.

Mawar merasa kecewa setelah ada omongan yang menyebut istri barunya lebih kompeten mengurus anak dibanding Mawar yang notabene adalah sang ibu.

“Elo bisa tahu, anak lo bonding banget sama pengasuh lo kalau pengasuh lo kerja satu bulan terus pulang, hilang satu bulan, masuk lagi. Dua bulan hilang, masuk lagi dua minggu. Gimana bondingnya?” tanya Mawar.

“Belum lah (bondingnya), secara chemistry juga belum,” jawab Ruben Onsu.

Mawar AFI juga semakin bingung setelah sang baby sitter mengaku ingin berhenti kerja karena anak-anak Mawar lebih dekat dengan dia daripada ibunya.

“Anak-anak saya mungkin (umurnya) masih 8, 5, dan 3 tahun tapi silahkan ditanya. Saya 5 menit ke kamar mandi aja dicariin kok,” ujar Mawar santai.

“Gimana bisa saya yang melahirkan, saya yang menyusui siang dan malam, itu bisa digantiin sama orang yang datang satu bulan kerja off, masuk lagi bulan berikutnya off, lalu cuma dua minggu. Gimana bisa saya dikalahkan dengan itu? Itu yang saya gak rela. Saya marah,” jelas Mawar.

Sejauh ini, Mawar AFI tidak pernah menaruh kecurigaan terhadap mantan baby sitter dan mantan suaminya. Tapi dia tidak rela jika nanti anak-anaknya diurus oleh Susi yang tidak kompeten daripadanya.