Cara Agar Cepat Haid: Dengan Obat Tradisional, Obat Dokter, dan Doa yang Dianjurkan dalam Islam
Ilustrasi menstruasi pada perempuan (Antara)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Tahukah Anda bahwa haid atau datang bulan bisa dipercepat untuk tujuan tertentu misalnya untuk menjalani ibadah haji untuk perempuan muslim, atau demi pekerjaan, dan sebagainya. Lalu bagaimana cara agar cepat haid dengan aman?

Cara Agar Cepat Haid

Seperti diketahui, haid atau datang bulan adalah siklus bulanan yang dialami oleh kaum perempuan. Siklus ini umumnya terjadi sekitar 21 hingga 35 hari. Setiap wanita memiliki tanggap haidnya masing-masing sehingga kadang antara satu wanita dengan wanita lain siklusnya berbeda.

Untuk mempercepat hadi, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Cara berikut ini bisa jadi pilihan mempercepat siklus datang bulan.

  1. Obat Tradisional

Cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan mengonsumsi ramuan herbal atau obat tradisional. Salah satu rempah yang bisa digunakan untuk membantu mempercepat menstruasi adalah jahe.

Jahe disebut mampu menginduksi haid lantaran menjadi penyebab kontraksi uterus. Selain jahe, Anda juga bisa mengonsumsi nanas yang mengandung bromelain, zat yang mempengaruhi estrogen dan hormon yang terkait dengan menstruasi.

Selain itu Anda bisa mengonsumsi kunyit. Rempah ini mampu melancarkan aliran darah di panggul dan rahim. Selain itu kunyit berpengaruh pada tingkat estrogen dan progesteron, dengan begitu bisa merangsang datangnya haid.

  1. Obat Dokter

Selain obat tradisional, Anda bisa mempercepat menstruasi dengan mengonsumsi obat dari dokter. Cara ini dinilai lebih ampuh untuk mencapai tujuan tersebut. Dikutip dari Alodokter, berikut beberapa obat yang diresepkan dokter untuk mempercepat haid.

  • Progestin

Progestin biasanya diresepkan untuk menstruasi yang tidak teratur karena suatu kondisi medis. Obat ini tak bisa dikonsumsi sembarangan karena berpotensi menyebabkan suatu perubahan rahim. Biasanya Progestin dikonsumsi 10-14 hari tiap 1–3 bulan. Nantinya kadara progestin pada darah akan turun dan dinding rahim akan luruh.

  • Clomifene

Clomifene adalah obat yang dipakai untuk kasus gangguan ovulasi. Obat ini mampu meningkatkan kadar follicle stimulating hormone (FSH) dan luteinizing hormone (LH) di hipotalamus, kelenjar pituitari, dan ovarium.

  • Kontrasepsi Hormonal

Cara mempercepat haid adalah dengan kontrasepsi hormonal seperti pil KB. Cara ini banyak dipakai untuk mempercepat menstruasi.

Pil KB Kombinasi mengandung hormon estrogen dan progesteron yang membantu mengontrol siklus haid. Cara mengonsumsinya adalah dengan minum pil ini selama 21 hari, lalu berhenti minum selama 7 hari. Selama 7 hari ini menstruasi akan datang. Namun Anda tidak disarankan mengonsumsi pil KB tanpa pengawasan dokter.

  1. Doa Agar Haid Lancar

Dalam agama Islam, menstruasi pada wanita juga mendapat perhatian khusus. Ada beberapa amalan yang dianjurkan untuk wanita muslim saat menstruasi.

Akan tetapi, berbeda saat menstruasi tak kunjung datang karena kondisi medis tertentu atau gangguan kesehatan. Untuk menghilangkan penyakit yang menghambat menstruasi, Anda bisa membaca doa berikut ini, dilansir dari Fimela.

Allahumma Rabbannasi, adz-hibil ba’sa isyfi anta asy-syafi la syifaa-a illa syifa-uka syifa-an la yughadiru saqoman.

Artinya:

“Ya Allah Tuhannya manusia, hilangkanlah rasa sakit ini, sembuhkan lah, engkau dzat Yang Maha Menyembuhkan, tak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, yaitu kesembuhan yang tak meninggalkan rasa sakit.” (HR. Bukhari).

Itulah informasi terkait cara agar cepat haid. Untuk mendapatkan informasi menarik lain kunjungi VOI.ID.