SURABAYA - Hubungan seksual memang cukup penting dalam dunia pernikahan. Sayangnya, kurangnya seks edukasi membuat prosesi hubungan intim jadi tak berjalan mulus. Hal itu bisa terjadi pada siapapun, termasuk dari pihak wanita. Genital yang rumit membuat wanita harus paham bagaimana kondisi vagina mereka, baik sebelum maupun sesudah bercinta. Lalu, apa saja perubahan pada vagina setelah bercinta?
Perubahan pada Vagina Setelah Bercinta
Bagi yang baru pertama kali bercinta kadang tak tahu perubahan apa saja yang terjadi pada vagina. Agar tak salah sangka, begini perubahan yang akan terjadi melansir HerStory, Kamis, 6 Juli, ini jawabannya.
BACA JUGA:
-
| LIFESTYLE
Penyebab Anyang-anyangan Setelah Berhubungan Intim, Pasutri Wajib Tahu!
24 September 2023, 15:00
Muncul Rasa Sakit
Rasa sakit saat pertama kali berhubungan seksual adalah hal yang lumrah. Salah satu penyebabnya adalah karena robeknya selaput dara tipis saat penetrasi atau bercinta.
Pendarahan
Pendarahan setelah berhubungan bisa terjadi karena banyak faktor, seperti robeknya selaput dara. Pendarahan ringan setelah berhubungan seksual adalah hal yang tak perlu dikhawatirkan. Sebab, umumnya vagina berdarah karena kekeringan.
Sedikit bengkak
Miss V yang bengkak adalah hal normal saat berhubungan. Pasalnya, gairah seksual menyebabkan peningkatan aliran darah ke area miss V sehingga membuatnya bengkak. Dalam hal ini, bagian klitoris juga akan ikut membengkak.
Biasanya pembengkakan tersebut akan hilang setelah beberapa jam berhubungan seksual. Jadi, Anda tak perlu khawatir yang berlebihan ya.
Muncul Bau
Perubahan lain yang Anda rasakan setelah berhubungan adalah vagina yang berbau tak sedap. Apalagi selangkangan mirip dengan ketiak lantaran memiliki konsentrasi kelenjar keringat yang tinggi, yang berarti kemungkinan akan berkeringat selama beraktivitas fisik termasuk bercinta.
Segera konsultasikan ke dokter apabila miss V berbau amis atau busuk selama beberapa hari. Dikhawatirkan , Anda mengalami ketidakseimbangan bakteri pada miss V.
Vagina Sedikit Gatal
Rasa gatal di area miss V setelah bercinta bukanlah hal yang perlu dikhawatirkan. Hal ini bisa terjadi karena banyak hal, seperti terjadi gesekan saat bercinta sehingga menyebabkan iritasi kulit dan ruam. Ini menjadi salah satu perubahan miss V setelah berhubungan.
Artikel ini telah tayang dengan judul Wajib Tahu, Ini 5 Perbedaan Vagina Setelah Bercinta.
Selain terkait perubahan pada vagina setelah bercinta, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.