SURABAYA - Manchester United mendapat sorotan dari para penggemarnya. Klub Setan Merah itu diketahui baru saja memecat Ole Gunnar Solskjaer tak lama setelah tersungkur 1-4 di tangan Watford. Sayangnya, dua pelatih menolak untuk mengisi jabatan sebagai pelatih MU pengganti Ole.
Kedua pelatih tersebut adalah mantan pelatih Real Madrid yang kini sedang lowong, Zinedine Zidane, dan pelatih Ajax Erik Ten Hag. Keduanya mengaku tak berminat melatih Cristiano Ronaldo dkk.
BACA JUGA:
Menolak Jadi Pelatih MU
Zidane sudah lama dikait-kaitkan dengan Old Trafford, namun harian Spanyol El Partidazo de COPE menyebutkan bahwa Zidane tak tertarik menangani Manchester United.
Sekalipun Emmanuel Petit mengungkapkan mantan rekan satu timnya itu tengah belajar bahasa Inggris, Zizou dilaporkan tak ingin melatih MU dan lagi pula istrinya Veronique tak mau tinggal di Manchester.
Nama lain yang dibidik MU adalah manajer Ajax Amsterdam Erik Ten Hag. Tapi, Ten Hag dengan tegas menegaskan dirinya hanya fokus kepada Ajax dan tidak peduli dengan rumor yang berembus.
“Saya sedang fokus pada tim ini. Kami ingin mencapai banyak hal dan itulah yang saya fokuskan,” kata Ten Hag usai timnya menggulung RKC Waalwijk 5-0 dalam laga pekan ke-13 Eredivisie, Senin, 22 November.
“Di sinilah konsentrasi saya saat ini, sisanya cuma pengalih perhatian. Saya harap para pemain berada di Ajax, dan saya harus memberi contoh,” lanjut dia dikutip dari ESPN.
“Saya tidak tahu apa-apa soal rumor itu. Saya belum mendengar apa-apa, jadi saya tidak perlu khawatir tentang itu sama sekali. Saya cuma fokus pada Ajax.”
Untuk sementara Michael Carrick menjadi pelatih sementara pengganti Solskjaer yang mendapatkan kompensasi pemecatan sebesar 7,5 juta pound (Rp143,9 miliar).
Artikel ini telah tayang dengan judul Zinedine Zidane dan Erik Ten Hag Tolak Latih Manchester United.
Selain terkait pelatih MU, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.