SURABAYA - Tak banyak dikenatahui bahwa masturbasi memiliki manfaat yang besar. Namun, kurangnya seks edukasi di kalangan masyarakat justru mengaburkan manfaat masturbasi, baik untuk kesehatan jiwa maupun raga.
Manfaat Masturbasi
Aktivitas solo seks mampu memberikan dampak baik untuk Anda asal dilakukan dengan tidak berlebihan dengan diimbangi pengetahuan yang cukup. Tim VOI akan merangkumkannya untuk Anda.
BACA JUGA:
1. Memahami Tubuh
Salah satu manfaat masturbasi adalah mampu membuat pelakunya akrab dan lebih mengenali tubuh masing-masing. Dengan seks solo, seseorang bisa memahami sensasi seksual dan memberi kesenangan.
Menurut studi ilmiah melaporkan, wanita yang melakukan masturbasi di awal kehidupan mungkin cenderung memiliki pengalaman seksual yang positif dan citra diri yang sehat.
2. Kesehatan fisik
Orgasme, baik didapatkan bersama pasangan atau solo, dapat memperkuat sistem peredaran darah, saraf, dan otot alat kelamin pada pria dan perempuan. Bagi pria, orgasme dapat membantu menjaga sperma dan air mani tetap sehat.
Tahun 2016, sebuah penelitian melaporkan bahwa sering ejakulasi dapat mengurangi risiko pria terkena kanker prostat.
3. Penghilang stres
Masturbasi, mempunyai manfaat untuk menghilangkan stres dan membantu tidur. Cara ini dianggap bebas risiko karena tidak menyebabkan kehamilan ataupun infeksi menular seksual (IMS).
Risiko Masturbasi
Aktivitas menikmati sensasi seksual dengan masturbasi, ternyata juga ada risikonya. Masturbasi bisa menjadi masalah jika tidak dipertimbangkan secara sehat. Risikonya bisa memengaruhi pekerjaan, aspek lain dari kehidupan individu, menimbulkan masalah dalam hubungan, menyebabkan rasa bersalah, dan jika tidak dilakukan secara benar bisa menurunkan sensitivitas seksual.
Dari penjelasan di atas, masturbasi intinya tidak menyebabkan kerontokan rambut hingga bikin botak. Rambut rontok, seringnya akibat dari faktor keturunan dan hormon.
Artikel ini telah tayang dengan judul Meluruskan Mitos Tentang Masturbasi, Betulkah Bikin Botak?
Selain terkait manfaat masturbasi, dapatkan informasi dan berita daerah Jawa Timur melalui VOI Jatim.