Spanduk Airlangga Hartarto Mulai Menjamur, Dipasang di Warung-warung Kecil di Surabaya
Spanduk Airlangga Hartarto di Surabaya/FOTO VIA ANTARA

Bagikan:

SURABAYA - Meski Pilpres 2024 masih lama digelar, sejumlah partai dan politisi mulai menunjukkan eksistensinya. Salah satu caranya adalah memasang berbagai baliho. Di Surabaya sendiri ada beberapa spanduk yang digadang sebagai tokoh yang akan maju dalam Pilpres, salah satunya adalah Airlangga Hartarto. Bahkan, spanduk Airlangga Hartarto mulai terpasang di warung dan toko kelontong Surabaya, Jawa Timur.

"Ini menunjukkan Pak Airlangga Hartarto ada di tengah-tengah warga Surabaya. Ini membangkitkan semangat warga untuk pemulihan ekonomi," ucap Ketua DPD Partai Golkar Surabaya, Arif Fathoni, dikutip Antara, Selasa, 19 Oktober.

Spanduk Airlangga Hartarto dan UMKM

Spanduk bertuliskan UMKM usAHA dan bergambar Airlangga Hartarto itu terlihat di sejumlah warung dan toko kelontong di kawasan Surabaya Barat, tepatnya di Kecamatan Sukomanunggal, pada masa pandemi yang kini memasuki PPKM tingkat II dan III itu. 

Menurut Arif Fathoni, sosok Airlangga selama pandemi Covid-19 diketahui cukup peduli dengan UMKM. Bahkan sejumlah UMKM di Surabaya telah merasakan bantuan yang diberikan dia.

Warung maupun toko kelontong yang dipasangi spanduk itu diketahui pernah mengikuti pelatihan wirausaha maju, kemudian bergabung dengan komunitas UMKM usAHA yang pembinanya adalah Airlangga Hartarto.

Selain mendapat pelatihan, tiap peserta juga dibuatkan spanduk sesuai nama warungnya, dan dikirimi kantong belanja untuk pembeli. Dari pelatihan tersebut banyak warga mendapat pengetahuan baru mengenai bagaimana mengelola media sosial untuk jualan secara daring.

Spanduk Airlangga Hartarto Dinilai Bermanfaat

Saat ditanya soal keterkaitan spanduk dengan status Airlangga yang merupakan bakal calon presiden dari Partai Golkar, Fathoni yang juga anggota DPRD Surabaya ini mengaku tidak mempermasalahkan bila ada yang menyebutnya sebagai kampanye.

"Yang penting caranya tidak merugikan, malah justru membawa manfaat. Ini merupakan sesuatu yang wajar. Jika tujuannya mau memperkenalkan diri ke masyarakat, siapa saja boleh. Apalagi kalau caranya bermanfaat seperti Pak Airlnggga ini, dengan menunjukkan kepedulian pada pedagang kecil," ujarnya.

Artikel ini telah tayang dengan judul Spanduk Airlangga Hartarto Bermunculan di Warung-warung Surabaya.

Selain terkait spanduk Airlangga Hartarto, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.