SURABAYA – Salah satu kebiasaan masyarakat Indonesia yang unik adalah menu sarapannya yang berat. Jika mungkin di negara asing Anda melihat sajian roti dan teh di waktu pagi, di Indonesia Anda akan menemukan sepiring nasi goreng lengkap dengan telur mata sapi, sambal hingga lalapan. Setuju?
Tak hanya populer, sebetulnya nasi goreng kerap kali jadi pilihan menu sarapan orang Indonesia karena porsinya yang bisa membantu menjalani aktivitas sehari-hari.
BACA JUGA:
Bahkan selain warga asli tanah air, sejumlah turis yang datang berkunjung ingin mencoba menu satu ini. Rahasianya tentu terletak pada resepnya yang menggunakan rempah-rempah dan rasa yang khas. Jika Anda tertarik membuatnya, inilah resep nasi goreng yang jadi menu sarapan favorit Indonesia versi VOI!
Bahan-bahan nasi goreng
- 1 piring nasi dingin
- 1 butir telur ayam (dikocok telurnya)
- 1 buah sosis (potong dadu)
- 2 sdm minyak goreng/mentega
- ayam suwir sesuai selera
- buncis sesuai selera dipotong kecil
- wortel sesuai selera dipotong dadu kecil
- 2 siung bawang putih
- 1 butir bawang merah
- 2 sdm saus tiram
- 5 buah cabe rawit (sesuai selera)
- 1 sdt lada (sesuai selera)
- 3 sdm kecap manis (sesuai selera)
- ½ sdm kecap asin (sesuai selera)
- 1 sdt kaldu ayam bubuk (sesuai selera)
- 1 sdt garam (secukupnya)
Cara membuat nasi goreng
- Pertama-tama, masukan minyak ataupun mentega ke panci yang sudah panas.
- Masukkan dan tumis sosis sampai agak mengembang.
- Masukkan bawang putih, bawang merah dan cabe rawit lalu ditumis sampai berubah warna menjadi kecokelatan
- Masukan telur ke dalam panci untuk dioseng bersama rempah.
- Masukan wortel dan juga buncis ke dalam panci dan kemudian tumis sambil masukan kaldu ayam sedikit.
- Masukkan nasi dingin dan tumbuk nasi dengan spatula hingga tidak tergumpal.
- Masukkan ayam suwir, kecap asin, kecap manis, garam, kaldu ayam, dan saus tiram kedalam panci lalu aduk nasi hingga bumbu tercampur merata.
- Cicipi rasa apakah sudah sesuai selera, jika belum tambahkan lagi bumbu yang menurut Anda kurang, jika sudah langsung tambahkan lada sebagai finishing bumbu nasi gorengnya.
- Hidangkan dengan tambahan kerupuk dan juga telur mata sapi untuk kenikmatan maksimal!
Artikel ini telah tayang dengan judul Resep Nasi Goreng Spesial, Menu Sarapan Favorit Indonesia.
Selain terkait resep nasi goreng, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.