Cuaca Kota Surabaya Hari Ini: Diprediksi Cerah Menjelang Hari Raya
Ilustrasi cuaca Kota Surabaya hari ini (surabaya.go.id)

Bagikan:

SURABAYA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca Kota Surabaya hari ini, Kamis, 07 Juli 2022.

Cuaca Kota Surabaya hari ini

Menjelang weekend sekaligus Hari Raya Iduladha, BMKG memprediksi cuaca di Surabaya hari ini diawali dengan cuaca cerah. Hal ini sebagaimana prediksi yang diunggah di situs resmi BMKG.Sedangkan suhu udara pada pukul 07.00 WIB diprediksi mencapai 25 derajat Celcius.

Cuaca cerah ternyata bertahan di Surabaya hingga siang dan berlanjut sampai sore. Menjelang siang suhu udara Surabaya pukul 10.00 WIB diperkirakan naik menjadi 29 derajat Celcius.

Cuaca Surabaya Selanjutnya

Kecerahan di Surabaya bertahan hingga siang. Sedang suhu udara pada pukul 13.00 WIB diprediksi naik menjadi 33 derajat Celcius. Sedangkan pada pukul 16.00 WIB suhu udara Surabaya diprediksi mengalami penurunan, yakni mencapai 29 derajat Celcius.

Cuaca berawan akan melanda Surabaya pada malam hari, sedangkan suhu udara berada di kisaran 27 hingga 26 derajat Celcius.

Cuaca di Surabaya didasarkan pada prakiraan dan bisa berubah kapan saja. Selain cuaca Kota Surabaya hari ini, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI Jatim.