Mulai Januari 2022 Vaksin Sinovac Hanya untuk Usia 6-11 Tahun
Ilustrasi vaksin sinovac (Unsplash)

Bagikan:

SURABAYA - Mulau Januari 2022, Kementerian Kesehatan akan menggunakan vaksin Sinovac untuk kelompok anak anak berusia 6 hingga 11 tahun.

"Kami mendorong vaksin Sinovac ditujukan untuk anak usia 6-11 tahun, jadi kami prioritas pada anak," ujar Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi di Jakarta, dilansir Antara, Senin, 13 Desember.

Usia Dewasa Tak Gunakan Vaksin Sinovac 

Nadia menjelaskan bahwa saat ini yang mengantongi izin penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk vaksinasi COVID-19 usia 6-11 tahun hanya vaksin Sinovac.

Plt Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI Maxi Rein Rondonuwu menjelaskan bahwa vaksin lain akan diprioritaskan untuk masyarakat usia di luar 6 sampai 11 tahun.

"Mulai tahun depan, Sinovac hanya untuk usia 6-11 tahun. Vaksin lainnya yang tersedia di Indonesia diprioritaskan untuk sasaran lain," kata Maxi saat menyampaikan keterangan pers secara virtual, Minggu, 12 Desember.

Vaksinasi Anak Dimulai Desember

Maxi mengatakan vaksinasi COVID-19 untuk anak anak usia 6 sampai 11 tahun akan dimulai Selasa, 14 Desember dengan jumlah sasaran vaksinasi mencapai 26 juta lebih anak berdasarkan data sensus penduduk 2020.

"Akan kami lakukan vaksinasi semua anak usia 6 sampai 11 tahun yang totalnya berdasarkan data itu ada 26,8 juta,” katanya.

Pelaksanaan vaksinasi untuk anak, kata Maxi, sesuai dengan Instruksi Presiden untuk segera melaksanakan vaksinasi pada anak 6 sampai 11 tahun.

Percepatan Vaksinasi

Selain itu, Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI) juga telah mengeluarkan rekomendasi pelaksanaan vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6 sampai 11 tahun.

“Ini dilakukan betul-betul karena kami ingin mempercepat vaksinasi semua penduduk di Indonesia dan juga mencegah penularan COVID-19,” ujarnya.