PROBOLINGGO - Polsek Paitan, Probolinggo, Jawa Timur menangkap Azwar Hadi lantaran mencoba melakukan aksi pencurian satu buah sepeda motor. Ia nekat melakukannya hanya gara-gara ingin masuk ke komunitas motor trail di Probolinggo.
Azwar juga mengaku bahwa ia menginginkan motor trail sudah sejak kecil. Namun karena tak ada uang, ia kemudian nekat mencurinya.
BACA JUGA:
-
| BERITA
Seorang Pria di Probolinggo Coba Cabuli Perempuan dengan Iming-iming Obati Gangguan Jin
04 November 2021, 14:48 -
| BERITA
Gara-gara Harta Warisan, Pria di Jember Nekat Lakukan Penganiayaan dengan Bacok 2 Kerabatnya
08 Februari 2022, 12:29 -
| BERITA
Tak Terima Ditegur Naik Motor Boncengan Tiga, Pria Ini Tikam Polisi di Makassar
03 Januari 2021, 19:12
"Rencananya saya akan gunakan sendiri. Untuk nanti gabung dengan komunitas trail di Probolinggo," ujar pelaku, Kamis, 18 November.
Kronologi Pencurian
Kapolsek Paiton Iptu Maskur Ansori menjelaskan, percobaan pencurian tersebut dilakukan pada Minggu, 14 November, malam. Korban baru mengetahui kunci motor dirusak pada keesokan paginya.
"Kemudian pelaku datang lagi dengan membawa motor protolan dan pura-pura tiduran di depan teras tempat kos nomor 6," ujar Iptu Maskur.
Beruntung teman korban mengenali ciri-ciri pelaku saat hendak mencuri motor itu. Korban langsung melapor ke Mapolsek Paiton.
"Kami langsung penyelidikan, setelah mengantongi nama pelaku. Pelaku langsung kami amankan pada pukul 06.00 WIB," sambung Iptu Maskur.
Polisi juga mengamankan barang bukti yang digunakan pelaku yakni obeng modifikasi dan tang untuk membuka kunci motor. Pelaku dijerat dengan Pasal 363 jo Pasal 53 KUHP.
Artikel ini telah tayang dengan judul Uang Tak Punya Tapi Ingin Gabung Komunitas Trail, Pria di Probolinggo Nekat Mencuri Motor.
Selain terkait komunitas motor trail di Probolinggo, dapatkan informasi dan berita nasional maupun internasional lainnya melalui VOI.